Pilhut Serentak, Eiler Antou Raih Suara Terbanyak di Desa Wongkai Satu

  • Sep 29, 2019
  • wongkaisatu

BERITADESA - Pelaksanaan Pemilihan Hukum Tua (Pilhut) di desa Wongkai Satu Kecamatan Ratahan (Ratim), Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra), Eiler Antou Calon Hukum Tua dengan Nomor urut 2, meraih suara terbanyak 281, dengan total 378 suara . Sementara untuk Calon Hukum Tua dengan Nomor Urut 1, Max Punusingon, jumlah 94 suara, sementara suara rusak, 3 surat suara. Eiler Antou dalam kesempatan tersebut mengungkapkan rasa syukur yang dalam kepada Tuhan atas kepercayaan terhadap dirinya untuk kembali memimpin desa Wongkai Satu. "Saya mengucap syukur kepada Tuhan Yesus atas kepercayaan ini. Juga ungkapan terimakasih yang dalam kepada masyarakat atas dukungan suaranya sehingga saya boleh meraup suara terbanyak dalam kompetisi Pilhut ini," ujar Eiler. Iapun berjanji, akan berbuat yang terbaik untuk masyarakat yang ada di desa Wongkai Satu. "Kedepan, saya akan memperjuangkan, apa yanng menjadi harapan dari masyarakat, kita akan bersama-sama membangun desa Wongkai Satu ke arah yang semakin baik pastinya," pungkas Eiler. (Tommy Polandos)